Breaking

Prosedur Pengajuan Klaim Pada Perusahaan Asuransi Mobil

Ketika anda memilih asuransi mobil yang bagus untuk jaminan perlindungan kendaraan anda, pastikan anda bekerjasama dengan perusahaan asuransi kendaraan yang dapat memproses klaim dengan cepat, tentunya anda pun harus mengajukan klaim dengan prosedur yang benar. Maka langkah yang harus diambil ketika terjadi kecelakaan menimpa anda atau pun objek pertanggungan yang diasuransikan diantaranya melaporkan dengan segera pada pihak berwenang, berusaha semaksimal mungkin untuk menjaga dan menyelamatkan objek yang diasuransikan, dan menghubungi petugas klaim dari perusahaan asuransi dalam waktu 3 x 24 jam (3 hari kerja) menggunakan sarana komunikasi yang efektif seperti telepon, email, atau bisa datang langsung ke kantor perusahaan asuransi anda.

Prosedur Pengajuan Klaim Pada Perusahaan Asuransi Mobil

Setelah pihak asuransi menerima laporan klaim maka ada beberapa hal yang akan mereka lakukan seperti berikut ini

Pertama, melakukan survey klaim. Pihak perusahaan asuransi mobil yang bagus akan meninjau secara langsung pada lokasi untuk melakukan pengumpulan data dan informasi yang berhubungan dengan kejadian klaim tersebut. Untuk menghitung nilai kerugian yang besar, biasanya mereka akan menunjuk pihak penilai independen (loss adjuster).

Kedua, langkah penyelesaian klaim. Dari hasil langkah survey klaim sebelumnya, dokumentasi klaim, syarat dan kondisi polis maka akan diketahui status klaim dan besarnya nilai kerugian yang berikutnya akan menjadi tanggung jawab pihak perusahaan sesuai jenis asuransi yang dipilih. Pihak asuransi akan menjelaskan dasar penyelesaian klaim, jika anda setuju maka berikutnya akan dilakukan langkah penyelesaian dan pembayaran klaim.



No comments:

Powered by Blogger.