Jenis Nutrisi yang Diperlukan Selama Masa Pertumbuhan Anak
Bunda tentu ingin memiliki buah hati yang bisa tumbuh sehat serta memiliki kecerdasan yang sangat baik. Salah satu langkah awal yang bisa dilakukan oleh Bunda adalah dengan memastikan asupan nutrisi yang diterima oleh si kecil lengkap dan sesuai dengan kebutuhannya. Memasuki usia 1 hingga 3 tahun merupakan salah satu tahapan terpenting dalam proses pertumbuhan setiap anak.
Pada usia tersebut Pertumbuhan tubuh akan berlangsung dengan sangat pesat serta perkembangan kecerdasan otak anak akan terus berkembang hingga membentuk kepribadian dan karakteristik anak tersebut. Untuk mendukung semua proses tersebut Bunda perlu mengetahui beberapa macam jenis nutrisi yang diperlukan selama masa pertumbuhan.
Sumber nutrisi yang bisa didapatkan bisa berasal dari berbagai macam makanan bergizi dan makanan pelengkap tambahan berupa susu pertumbuhan. Susu S26 Procal gold merupakan salah satu pilihan susu pertumbuhan terbaik yang bisa diberikan kepada anak-anak yang menginjak usia 1 hingga 3 tahun.
Beberapa alasan mengapa Bunda perlu memilih susu S26 Procal gold di antaranya adalah memiliki kandungan nutrisi yang sangat lengkap seperti oligofruktosa atau serat pangan, vitamin C selenium dan zinc hingga vitamin b kompleks.
Di dalamnya juga terdapat nutrisi yang berperan penting untuk mendukung potensi dan kemampuan belajar yang lebih progresif seperti sphingomyelin dan fosfolipid, asam linolenat atau omega-3 dan asam linoleat atau omega 6, kolin dan zat besi. Selain memiliki kandungan nutrisi yang sangat lengkap, alasan lainnya Mengapa susu tersebut sangat cocok untuk diberikan kepada si kecil adalah karena memiliki cita rasa yang digemari oleh setiap anak-anak.
Di dalam susu S26 Procal gold ada beberapa macam nutrisi yang berperan penting untuk mendukung proses pertumbuhan si kecil diantaranya adalah protein. Protein merupakan nutrisi utama yang diperlukan oleh tubuh Setiap anak karena memiliki manfaat yang sangat besar seperti membantu pembentukan jaringan sel di dalam tubuh, memproduksi enzim, membangun, memperbaiki dan memperkuat jaringan tubuh serta mampu mengoptimalkan pertumbuhan.-titik bagi anak-anak yang berusia 1 hingga 3 tahun memerlukan protein sebanyak 26 gram per hari.
Nutrisi lainnya yang diperlukan oleh anak-anak selama masa pertumbuhan adalah kalsium. Kalsium bermanfaat bagi pertumbuhan gigi dan tulang serta pembekuan darah yang bermanfaat sebagai transmisi impuls saraf. Selain kalsium magnesium juga menjadi salah satu nutrisi yang berperan penting untuk pembentukan tulang di masa pertumbuhan sang buah hati. Nutrisi ini mendukung proses asimilasi kalsium di dalam formasi tulang dan mendukung proses aktivasi vitamin D yang terjadi pada organ ginjal.
No comments: