Breaking

Persiapan Penting Untuk Lamaran Dengan Budget Terjangkau

Sebelum memikirkan dan merencanakan bagaimana konsep atau tema yang akan dibuat untuk acara pernikahan, ada tahapan awal lainnya yang perlu diperhatikan dan penting dilakukan. Persiapan penting yang perlu dilakukan ini yaitu melakukan pertemuan kedua keluarga besar dalam saling mengenal dan juga mengungkapkan maksud kedatangan atau yang lebih dikenal dengan acara lamaran. Disini ada restu dari kedua keluarga besar menuju acara pernikahan yang dipersiapkan jauh hari sebelumnya supaya bisa berjalan lancar.


Akan tetapi sebelum melaksanakan kegiatan lamaran pernikahan ini tentunya perlu juga diperhatikan persiapan matang supaya acara yang terselenggara nanti bisa berjalan dengan baik, salah satunya masalah budget atau biaya yang harus dikeluarkan. Berapa besar budget yang harus dipersiapkan semuanya tergantung dari berbagai faktor yang berhubungan saat acara lamaran nanti seperti banyak tamu yang diundang, jamuan makanan, dan yang lainnya. Secara lebih jelasnya berikut ini ada beberapa persiapan penting yang perlu diperhatikan untuk lamaran pernikahan dengan budget yang terjangkau.


Persiapan jamuan makanan. Dalam lamaran menjadi bentuk persiapan pernikahan dalam bentuk yang lebih kecil karena yang hadir biasanya hanya kerabat atau saudara dari keluarga besar, selain itu bisa juga sahabat-sahabat yang paling dekat. Sebab itu persiapan berupa makanan atau jamuan harus pula dipersiapkan dengan baik. Untuk lebih menghemat akan budget bisa dilakukan dengan mengolah makanan sendiri sehingga lebih rinci ataupun dengan catering.



Venue untuk acara lamaran. Karena menjadi pertemuan keluarga besar selain menyiapkan makanan dimana tempat dilaksanakannya juga harus diperhatikan. Untuk tempat ini bisa dilakukan dengan menyewa tempat khusus seperti hotel atau yang lainnya. Selain itu untuk menekan biaya yang lebih hemat dapat juga dilakukan dengan menggunakan rumah sendiri sebagai tempatnya.


Persiapan untuk hantaran yang dibawa. Membawa hantaran menjadi salah satu tradisi yang sudah melekat di masyarakat Indonesia, bahkan di setiap daerah pun punya tradisi hantaran tersendiri. isi hantaran saat lamaran ini bisa berupa buah tangan dari pihak keluarga pria ke pihak keluarga wanita, baik berupa buah-buahan, cemilan, makanan tradisional dan yang lainnya. Semua yang dibawa tentunya harus mempertimbangkan untuk biayanya sehingga perlu diperhatikan pula akan apa saja yang akan dibawa.


Persiapan pakaian untuk tampil serasi. Tentunya sebagai calon pengantin maka saat lamaran ingin tampil serasi dengan pakaian yang senada. Dari itu pilihan pakaian seperti kebaya atau gaun lamaran untuk wanita dan kemeja yang senada warnanya untuk pria harus menjadi dipersiapkan sebelumnya. Terlebih jika pakaian yang akan dikenakan nanti harus dijahit terlebih dahulu, maka diperlukan waktu sebagai persiapannya.


Dekorasi acara.  Adanya dekorasi membuat tampilan cantik pada tempat diadakannya acara lamaran dengan adanya bunga-bunga, taman, atau yang lainnya. Hal ini juga penting diperhatikan dengan budget yang bisa disesuaikan.


Cincin untuk lamaran. Bagian penting dari lamaran yaitu prosesi tukar cincin yang menjadi salah satu momen yang banyak ditunggu-tunggu. Sebab itu persiapkan cincin terbaik untuk bisa diberikan kepada pasangan tercinta dengan cincin istimewa dan terbaik.  


Untuk menyempurnakan acara ini tentunya dapat dilakukan dengan memberikan cincin lamaran terbaik yang bisa didapatkan dari Miss Mondial & Mondial yang menyediakan berbagai kebutuhan untuk acara lamaran yang istimewa dan berkesan. Di Miss Mondial & Mondial menyediakan kebutuhan untuk perhiasan cincin lamaran dengan harga yang sesuai dengan kualitas yang ditawarkan.  


No comments:

Powered by Blogger.